39 Orang Tewas dalam Sehari Serangan Rezim Suriah di Idlib

39 Orang Tewas dalam Sehari Serangan Rezim Suriah di Idlib

Mustanir.com – Setidaknya 39 orang tewas dan puluhan luka-luka dalam serangan udara yang diluncurkan rezim Assad dan Rusia di provinsi Idlib.

Dikutip dari Anadolu Agency pada Ahad (12/06), pesawat tempur rezim Assad membombardir sebuah pasar di wilayah yang dikuasai oleh pejuang oposisi Suriah.

“Setidaknya 36 orang tewas dan 50 lainnya terluka dalam serangan ini,” kata pejabat pertahanan sipil setempat, Leys al-Faris.

Al-Faris menggambarkan bahwa serangan ini merupakan sebuah “pembantaian” yang dilakukan oleh rezim Bashar Assad selama bulan puasa Ramadhan, yang dimulai sejak pekan lalu.

Sementara itu, tiga orang lainnya dikabarkan tewas dalam serangan udara Rusia di daerah perumahan di kota Maaret al-Numan, Idlib.

“Saat ini, tim penyelamat sedang mencari korban setelah serangan tersebut,” paparnya.

Sejak 21 April, pesawat tempur rezim Assad dan Rusia telah mengintensifkan serangan di sejumlah daerah yang dikendalikan oleh pejuang oposisi Suriah guna meneror warga di daerah tersebut.

Sebelumnya, jet tempur rezim Assad juga menggempur rumah sakit Bayan di wilayah yang dikuasai pejuang oposisi di kota Aleppo.

Ada pasar sayuran di jalan itu dan merupakan daerah yang sangat sibuk. Setidaknya empat bom barel dijatuhkan oleh helikopter pemerintah. “Sejauh ini korban tewas yang kami terima adalah sepuluh, dengan yang lain 30 orang luka-luka,” jelas Zouhir al-Shimale, wartawan lokal.

“Selain itu, serangan udara juga menargetkan lingkungan al-Salhin, satu orang telah tewas dan beberapa lainnya terluka. Di daerah al-Rashdin, serangan udara juga menyebabkan seorang wanita tewas,” imbuhnya. (kiblat/adj)

Komentar Mustanir.com

Rezim keji Suriah yang dipimpin oleh Bashar -Laknatullah- Assad memang sangat kejam. Pemimpin negara mana yang dengan sengaja membunuhi rakyatnya sendiri? Hanya di Suriah saja. Rezim Syiah Nushairiyah yang kafir dan menganut sistem demokrasi adalah penyebabnya.

Hanya dengan diserahkan kembali kepada Islam, Suriah dan sekitarnya (bumi Syam) akan menjadi kembali mulia sebagaimana dahulu mulia. Sistem politik Islam akan menjadikan Suriah sebagai tempat yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur.

About Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Categories