Foto Gua Tsur
Inilah tempat dimana Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam & sahabatnya Abu Bakar radhiyallahu ‘anhu bersembunyi untuk menghindari kejaran orang-orang Quraisyi sebelum meneruskan perjalanan / hijrah menuju Madinah.
Gua ini terletak di Jabal Tsur.Tepatnya di sebelah selatan Masjidil Haram sejauh 4 kilometer.Tinggi gua ini dari permukaan laut sekitar 748 meter atau 458 meter dari permukaan gunung.