Tentang Apa Dan Mengapa
Tentang Apa Dan Mengapa
MUSTANIR.COM – Sebaik apapun orang pasti ada yang mencela, sejahat apapun orang juga pasti ada yang membela, jangan standarkan semua pada manusia, sebab ini masih di dunia
Di dunia kebenaran bisa dicitrakan salah, dan kesalahan bisa ditopengi sehingga terlihat benar, walau cepat atau lambat ada saatnya dimana kebenaran pasti terbuka
Maka yang penting adalah mengetahui kemana arah kehidupan kita, menagapa dan bagaimana kita menjalaninya, bila kita sudah punya argumen yang benar, jangan putus asa
Karena mereka yang tahu persis tujuannya takkan terbelokkan oleh hasutan, yang tahu mengapa dan bagaimana dia berjalan takkan berhenti oleh hambatan rintangan apapun jua
Mereka yang Allah adalah tujuannya, tidak akan mempan dibujuk harta, ditelikung tahta, atau dirayu wanita, sebab janji-Nya berupa surga lebih menggiurkan ketimbang semua
Mereka yang bergerak karena Allah, tak akan tumbang walau dihadang, takkan musnah walau ditimpa fitnah, tak berhenti hanya dengan dicaci, sebab Allah bersama mereka
Jadi apa yang menyimpangkan langkahmu wahai pejuang? Apa yang menyibukkan dirimu hingga engkau berhenti berkarya? Apakah ridha dan ampunannya sudah tak berharga?